REPORTIKANEWS.COM – Tahapan Pemilihan Kepala Desa serentak se-Kabupaten Tahun 2023, memasuki tahap pengambilan undian nomor urut Calon, termasuk di Desa Neglasari Kecamatan Purabaya, yang berlangsung di Aula Kantor Desa Neglasari, Selasa (5/09/2023).
Pasca di tetapkan Cakades, salah satu Calon kades neglasari yang mendapat nomor urut 2 lili , yang juga telah mendapatkan dukungan dari tokoh adat dan tokoh masyarakat serta masyarakat.
Desa Neglasari mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana Pilkades dalam menjalankan tugas nya sebagai Panitia yang sudah beberapa tahapan di laksanakan masih berjalan dengan baik dan lancar, ujarnya.
Alhamdulillah saya sudah resmi di tetapkan kan sebagai Calon Kades Neglasari dan mendapat nomor urut dua, yang di laksanakan rapat secara terbuka oleh Panitia Pilkades dengan harapan dalam tahapan Pilkades ke depannya juga berjalan dengan baik tanpa ada halang dan rintangan.
“Sehingga berjalan aman dan Kondusif, saya mencalonkan kembali sebagai kades bukan hanya sekedar mengejar jabatan, hanya untuk menjadikan desa dan masyarakat neglasari dalam berbagai aspek,” sambungnya.
Seperti aspek ekonomi, sosial, keagamaan, pola komunikasi antara pemerintah desa dan melanjutkan program berkesinambungan sesuai dengan tujuan visi misi.
Terwujudnya desa Neglasari lebih maju,berprestasi berbudaya kreatif dan mandiri yang dilandasi keimanan ketakwaan serta keihlasan.
Memberdayakan sumberdaya manusia(SDM)yang kreatif dibidangnya,meningkatkan sumberdaya manusia(SDM)melalui pelatihan dan keterampilan menumbuhkan kepedulian sosial tradisi masyarakat desa,menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat,mempercepat pemerataan pembangunan diberbagai bidang sarana dan prasarana dengan musyawarah(transparansi dengan masyarakat).
Meningkatkan kualitas dan kapasitas pelayanan publik bagi masyarakat secara profesional, menjalankan pemerintah desa sesuai amanah pemerintah dan masyarakat, memberikan pelayanan dan membantu pelayanan untuk masyarakat desa Neglasari.
“Saya mohon doa dan dukungan nya kepada seluruh lapisan masyarakat desa Neglasari dalam pemilihan kepala desa pada tanggal 24 September 2023,”pungkas Lili Rahman yang akrab di panggil Lipet,” pungkasnya.
Reporter : Rab Ripaldo
Editor : Arif Setiawan