REPORTIKANEWS.COM-Puluhan relawan 07 di wilayah Kecamatan Jampangtengah dan Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, mengikuti latihan peningkatan kapasitas relawan Mantab (Mandiri Tanggap Bencana) di kawasan Wisata Situ Dewa Dewi, Desa Tanjungsari, Kecamatan Jampangtengah, Minggu (15/10/23) kemarin.
Informasi yang dihimpun, kegiatan tersebut digagas Koramil 0622/07 Kecamatan Jampangtengah ini, sengaja dilakukan sebagai salah satu bentuk kepedulian TNI dalam upaya meminimalisir dampak dari resiko bencana alam.
Danramil 0622/07 Jampangtengah, Kapten Agus Rahman mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini, para pesertanya merupakan perwakilan masyarakat dari setiap desa yang ada di wilayah Kecamatan Jampangtengah dan wilayah Kecamatan Purabaya.
“Kegiatan ini sudah berlangsung selama 2 hari dengan materi kegiatan P3K dengan menghadirkan pemberi materinya dari petugas Puskesmas Jampangtengah. Kegiatan yang dilaksanakan dengan materi vertical rescue dan menghadirkan narasumber dari Basarnas Kabupaten Sukabumi,” katanya.
Menurut Agus, kegiatan ini dilaksanakan sebagai konsep atau kegiatan perawatan daripada perseonel relawan, sekaligus Koramil Jampangtengah mengecek baik itu kesiapan materil maupun immateril yang sudah disiapkan dari mulai pembentukan relawan, selama 2 tahun yang lalu.
“Kegiatan ini, dapat terlaksana dengan dana swadaya kita. Harapannya, keberadaan relawan ini bisa memberikan manfaat yang besar kedepannya, jangan sampai relawan ini digunakan hanya bersifat formal saja, tetapi mereka bisa lebih mendapatkan perhatian atau digunakan di wilayah yang lebih luas, dalam hal ini adalah Kabupaten Sukabumi,” harapnya.
Untuk itu, Koramil Jampangtengah kini sudah menyiapkan sebanyak 72 orang relawan di dua kecamatan. Yakni, Kecamatan Jampangtengah dan Kecamatan Purabaya.
“Untuk itu, ia juga berharap kepada semua stakeholder, khsususnya kepada pemerintah yang berkaitan dengan keberadaan relawan ini, untuk bisa melakukan perhatian yang khusus untuk kedepannya agar dapat meningkatkan kualitas dan kapasitas ilmu keterampilan bagi mereka,” tandasnya.
Reporter : Karimullah.
Editor : Rudi Samsidi.