REPORTIKANEWS.COM-Sebanyak 320 Jamaah Haji dan 8 petugas pedamping asal Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Tiba dengan selamat di Pusbangdai Cikembar Kabupaten Sukabumi, Senin (24/7/23) malam.
H. Dede Sekertaris PPIHD Kabupaten Sukabumi, ucap syukur dan selamat kepada ratusan para Jamaah Haji kloter 52 asal Kabupaten Sukabumi, yang telah tiba di tanah air (Pusbangdai Cikembar) dengan lancar.
“Ya, Alhamdulillah pada malam ini, kita sudah kedatangan jamaah haji kita dari Kabupaten Sukabumi. Yakni kloter 52 dimana seluruh jemaah haji adalah 320 orang atau jamaah ditambah 8 petugas. Aartinya ini kloter termasuk kloter terpenuh 328 dengan petugas,” ujar H. Dede, kepada awak media.
Meski begitu, di dalam kloter ini ada satu orang yang gagal pulang, karena dalam keadaan sakit dan tidak memungkinkan untuk diberangkatkan melalui pesawat. Sehingga diusulkan menunggu sampai kondisinya membaik dan bisa diberangkatkan dengan klouter selanjutnya.
“Untuk kloter 52 ini, menurut informasi yang diterima PPIHD ada 6 orang jamaah asal Kabupaten Sukabumi yang meninggal dunia di tanah suci mekkah. Diantaranya 4 orang jamaah haji dikabarkan meninggal dari kloter 52,” bebernya.
Masih kata H. Dede, jadwal kepulang jemaah haji saat ini diakui tidak lebih awal, mestinya keloter 52 itu tidak di dalam jadwal pertama pada Minggu kemarin, ada perubahan jadwal penerbangan.
“Meski tidak lebih awal kepulangan para jamaah haji kloter 52 ini, digeser menjadi hari Senin ini dan tiba pada jam 08.40 malam. Alhamdulillah tepat sesuai jadwal seluruh jamaah sampai di Pusbangdai dengan selamat dan lancar,” tandasnya.
Reporter : Karimullah.
Editor. ; Rudi Samsidi.