REPORTIKANEWS.COM – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sukabumi telah berlangsung pada Minggu 25 September 2023 Suasana Politik Desa tidak kalah serunya dengan Pilkada, apalagi menjelang pemilihan suasana menjadi sangat serius, ada pula yang menyebutnya sebagai suasana yang paling menegangkan.
Kondisi itu merupakan bentuk kepedulian masyarakat dalam membangun desa. Petahana tidak menjamin bisa terpilih kembali, dan Pilkades Serentak tahun ini terpantau sebanyak 71 Desa yang menyelenggarakan pilkades, banyak Incumben yang tumbang, entah apa yang menjadi faktornya namun semuanya hanya masyarakat desa yang menilai dan merasakan pembangunan di desanya masing-masing. Sehingga tak heran jika incumben kalah. Dalam pemilihan tentu harus ada yang terpilih dan tidak dapat suara. Meskipun punya visi misi yang bagus tapi belum tentu hati masyarakat luluh menyeluruh.
Salah satu calon Kepala Desa citarik kecamatan pelabuan H Ujang Somantri yang merupakan tokoh kp Cisaat ini terpilih menjadi Kades 2023-2029 mengalahkan inkumben
H ujang Somantri yang akrab di panggil ujang seblot dengan nomor urut 2 memperoleh suara sebanyak 3175 suara mengalahkan incumben dengan sangat tipis dengan perolehan suara 3008 suara kemenangannya sangat tipis dan nyaris ditumbangkan oleh incumben dengan selisih hanya 167 suara
Menurtnya dengan terpilihnya memenangkan 3175 itu berkat dorongan keluarga, warga, dan para sahabat “Alhamdulillah. Terimakasih terutama buat warga yang telah memilih saya, terimakasih sudah mempercayai saya untuk menjadi kepala desa citarik Insa Allah sesuai visi dan misi saya akan membuktikan kepada masyarakat agar desa citarik menjadi maju dan masyarakat menjadi sejahtera,”Kami yakin bahwa dengan visi dan misi yang jelas, kolaborasi yang kuat dengan masyarakat, serta upaya untuk memajukan potensi dan kesuksesan dalam membangun Desa citarik yang lebih baik sehingga desa itu bisa menjadi desa yang maju dan mandiri,’’ujarnya
Lutfi Yahya selaku ketua DPC Persatuan wartawan republik Indonesia ( PWRI ) Kabupaten Sukabumi,menyampaikan selamat kepada seluruh kepala desa yang terpilih untuk memimpin desanya masing masing, khususnya untuk H.Ujang Sumantri yang akrab panggilan Ujang Seblot selamat mengemban tugas yang telah diamanahkan oleh masyarakat Desa Citarik, semoga dapat menjalankan tugasnya sebagai kepala desa dengan baik sesuai dengan tupoksinya.
“Menurutnya beliau adalah salah satu sahabat saya,yang ikut berkompetisi dalam ajang pilkades serentak berkat kegigihannya berhasil meraih kepercayaan dan simpatisan dari masyarakat sehingga terpilihnya sebagai kepala Desa Citarik,Lutfi Yahya, menghimbau kepada calon – calon yang belum terpilih untuk tetap menjaga iklim kondusif di daerahnya, sebab ajang pemilihan Pilkades bukan untuk membuka perselisihan ataupun gejolak, tapi untuk menjalankan hak pilih masyarakat terhadap calon yang akan memimpin desanya, Setelah keputusan pilihan masyarakat itu keluar, mari sama2 menyatukan sikap juga pemikiran bagaiman kita bisa membangun desa tersebut menuju arah yang lebih baik,”katanya
Lutfi Yahya menegaskan bagi calon Kades yang kalah pada Pilkades Serentak yang dilaksanakan pada 2023, harus bisa mengakui kekalahannya Kades terpilih nanti harus merangkul calon Kades yang kalah untuk bersama-sama membangun desa. Jangan ada perselisihan karena kita semua ada saudara yang mempunyai niat sama untuk membangun desa
Dengan suara dan kepercayaan dari masyarakat Desa Citarik,H Ujang Somantri telah dipilih untuk memimpin dan mewakili kepentingan seluruh warga Desa. Ucapan selamat kami atas terpilihnya Bapak Jatmiko sebagai Kepala Desa yang baru.
Kami percaya bahwa kepemimpinan H Ujang akan membawa perubahan positif, kemajuan, dan kesejahteraan bagi masyarakat Desa Citarik. Semoga Bapak Jatmiko dapat mengemban tugas ini dengan penuh tanggung jawab, kebijaksanaan, dan dedikasi,”pungkasnya
Hal senada di katakan Herman popay selaku sekretaris DPC PWRI kabupaten Sukabumi siapapun yang di pilih oleh masyarakat dia lah yang sudah di gariskan oleh tuhan dan dia lah orang yang di anggap terbaik dan layak oleh masyarakat untuk dapat memimpin desa menuju arah yang lebih baik, saya percaya beliau akan selalu berpihak pada masyarakat dalam menentukan suatu keputusan yang akan diambilnya, sekali lagi saya ucapkan selamat bertugas
“Saya berharap masa jabatan H. Ujang menjadi periode yang penuh pencapaian, inovasi, dan kesuksesan. Selamat bertugas sebagai Kepala Desa citarik untuk periode 2023-2029 Semoga mendapatkan dukungan dan kesuksesan dalam melaksanakan amanah ini,”pungkas Popay
Reporter : Rab Ripaldo
Editor : Arif Setiawan