REPORTIKANEWS.com – Rohmat Hidayat Ketua Umum Laskar Pasundan Indonesia (LPI) mengatakan kepada awak media pihaknya merasa heran dengan beberapa moment kegiatan Pemda Kabupaten Sukabumi yang selalu di hadiri oleh mantan Bupati Sukabumi.
Yang mana LPI tidak berasumsi buruk dengan kehadiran Mantan Bupati Sukabumi, dimana setiap momen atau pun kegiatan yang di lakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sukabumi melalui Bupati baru tetapi setidaknya mengurangi.
Sifat kecurigaan publik dengan banyak nya isu isu diluar, bahkan ada dugaan keras adanya intervensi mantan Bupati kepada Bupati baru dalam beberapa kebijakan.
Sehingga hal itulah yang mematik kritis dari pihak LPI, Rohmat meminta kepada mantan Bupati Sukabumi untuk beristirahat saja setelah purna jangan terus terusan ingin terlihat di setiap momen kegiatan pemda yang mana hal itu dapat memberikan preseden buruk terhadap kinerja Bupati baru apalagi jika ada kebijakan yang dinilai tidak pro masyarakat.
” Seharusnya mantan Bupati istirahat total menikmati waktu santai setelah purna jangan pengen terlihat terus ada di setiap moment kegiatan milik pemda apakah dirinya masih merasa sebagai pemimpin hari ini atau merasa yang jadi bupati baru adalah mantan bawahanya yang mana jangan sampai ada intervensi dalam hal apa pun terhadap kebijakan Bupati baru karena jelas selama yang bersangkutan menjabat tidak ada pemerataan pembangunan yang nyata ” tegas Rohmat, Selasa (22/4/25).
Maka dengan hal itu sekali lagi Lpi mendesak Mantan Bupati sukabumi untuk tidak banyak ikut serta pada kegiatan kegiatan yang ada di ruang lingkup pemda yang mana jelas beliau sudah bukan lagi bagian dari pemerintahan
“Setelah selesai sudah kembali lagi menjadi rakyat jadi tolong jangan sampai ada preseden buruk terhadap kebijakan pemerintah kabupaten sukabumi yang baru dengan adanya yang bersangkutan di setiap momen kegiatan milik pemda besar kehawatiran dapat memicu adanya konflik kepentingan didalam tubuh pemda,”pungkasnya.
Reporter : Aris Gunawan.



















